Rabu, 21 September 2016

5 Fenomena Ini Tak Masuk Akal, Namun Benar-benar Terjadi!

Kita hidup di dunia bukan hanya ada manusia, tapi ada makhluk hidup lainnya juga. Maka tak heran kalau banyak sekali fenomena-fenomena yang aneh. Tapi yang pasti, masih bisa dijelaskan secara ilmiah. Nah bagaimana dengan fenomena yang terlampau tak masuk akal? Fenomena yang benar-benar terjadi di dunia, namun tidak ada penjelasan ilmiahnya. Coba lihat fenomena-fenomena berikut.

1. Deja Vu

Deja vu yaitu kondisi dimana kita sedang melakukan sesuatu, namun kita merasa kejadian tersebut pernah terjadi sebelumnya. Hal tersebut membuat kita merasa aneh dan takut. Dan kita berfikir kalau kejadian tersebut pernah terjadi sebelumnya atau pernah terjadi di mimpi. Para peneliti pernah mencari hubungan de javu dengan penyakit gangguan mental. Namun tetap saja mereka gagal dalam meneliti fenomena tersebut. Dan sampai saat ini pun belum ada penjelasan ilmiahnya.

2. The Hum

The hum yaitu fenomena suara yang keluar dari perut bumi yang hanya bisa terdengar di tempat yang sunyi, dan tidak semua orang bisa mendengar suara tersebut. Fenomena ini sudah diteliti sampai menhasilkan beberapa dugaan. Ada yang menduga suara ini hanyalah buatan manusia, alien, dan masih ada dugaan lainnya. Tapi para ilmuwan belum ada yang bisa menemukan jawabannya.

3. Mati Suri

Mati suri tentunya sudah tak terdengar asing di telinga kita. Di Indonesia, ada beberapa orang yang sudah merasakan fenomena tersebut. Mereka bercerita bahwa mereka mengalami kejadian yang aneh dan menakutkan. Ada yang pernah melihat kalau dirinya sendiri melayang keluar dari tubuhnya. Ada juga yang pernah berjalan di lorong yang sangat gelap, dengan cahaya di ujung lorong. Fenomena mati suri ini memang sangat aneh, dan belum ada ilmuwan yang bisa menjelaskannya.

4. Hantu

Tak heran, kehadiran hantu memang bisa membuat bulu kuduk berdiri. Ada yang percaya dengan kehadiran hantu, ada juga yang tidak percaya. Menurut orang yang percaya, makhluk tak kasat mata ini sebenarnya berada di alam lain. Walaupun kebanyakan orang tidak bisa melihat, tapi terkadang bisa dirasakan. Dan bisa terlihat pada waktu-waktu tertentu. Walaupun sulit dipercaya, makhluk ini memang benar-benar ada.

5. Indera Keenam

Indera keenam atau yang sering disebut sixth sense yaitu indera yang bisa membuat orang peka akan kehadiran makhluk halus. Orang yang memiliki sixth sense bisa melihat atau merasakan makhluk tersebut. Ada yang mengatakan kalau semua orang sebenarnya memiliki sixth sense. Tapi karena lebih sering memakai lima indera, makanya sixth sense tidak terasah lagi.

 Nah fenomena-fenomenanya keren kan? Tapi ampuh bikin bulu kuduk merinding! Kamu tahu gak fenomena apa lagi yang tidak masuk akal, guys?

Selasa, 20 September 2016

Masih Bingung Mau Berkarir Ke Mana? Ini Cara Memetakannya

Karir adalah aset berharga yang harus selalu diperhatikan dan dijaga semaksimal mungkin. Oleh karena itu, penyusunan strategi untuk memetakan karir sangat diperlukan agar mampu bertahan lama untuk jangka panjang.

Mengapa harus memetakan karir? Manfaat utama dalam memetakan karir adalah membantu anda menggapai hasil akhir di masa depan. Sebagai langkah awal dalam memetakan karir, coba mulai pahami dan membayangkan diri anda dalam satu, tiga dan lima tahun ke depan. Luangkan waktu untuk selalu mengulas rencana dan buat penyesuaian penting terkait impian anda tersebut.

Apakah anda siap menyusun strategi untuk memetakan karir di masa depan? Agar lebih mudah dan terarah, coba pahami tiga strategi mendasar dalam memetakan karir berikut ini:

1. Introspeksi Diri, Kenali Siapa Kamu, Apa Kelebihan dan Kekuranganmu?

Mengenali diri sendiri adalah kunci utama menyusun rencana karir. Mengetahui kelebihan dan kekurangan, bakat, minat, dan kesempatan yang anda miliki bisa membantu memperkuat pondasi karir. Faktor lain yang sangat mempengaruhi yaitu pendidikan, pengalaman serta pengetahuan atas karakter pribadi dan kenyamanan lingkungan kerja. Mengetahui semuanya akan membantu anda dalam memahami beragam elemen yang diinginkan dalam karir.

Untuk menjawab pertanyaan ini, mulai identifikasi nilai karir dengan menanyakan pada diri anda sendiri tentang jenis tugas yang paling anda sukai. Jangan lupa identifikasi kekuatan dan minat sedetail mungkin. Selanjutnya cari tahu bagaimana menghargai nilai karir dalam pekerjaan jangka panjang anda, kekuatan apa yang ingin terus digunakan dan jenis minat yang ingin disertakan dalam pekerjaan anda kedepannya.

Untuk mengetahui kelemahan dan kelebihan pada diri anda dapat dilakukan dengan cara introspeksi diri, melakukan sesuatu hal sebaik mungkin dan kemudian rasakan apakah anda nyaman dalam melakukan hal tersebut. Kemudian lihat hasilnya, apakah termasuk kategori poor, good, atau excellent.

Selain itu, untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan anda juga bisa mencoba bertanya kepada Orang Lain. Merekalah yang bisa menilainya karena mereka dapat melihat secara jelas dengan kelemahan dan kelebihan apa yang anda miliki meskipun tidak semuanya. Dari situlah anda harus meminta kritik untuk membangun diri anda menjadi lebih baik.

2. Apa tujuan Karir Anda dan Bagaimana Tahapan untuk Mencapainya? 

Untuk menjawab pertanyaan ini anda perlu mencari tahu apa arti sukses sebenarnya. Apakah keinginan menjadi seorang pengusaha dan ingin membantu orang lain atau membangun organisasi bisnis besar merupakan sebuah kesuksesan?

Dengan mengidentifikasi arti sukses sebenarnya, anda akan mengetahui bahwa pekerjaan saat ini apakah mempunyai prospek sukses sesuai impian atau justru tak memberi prospek apapun seperti yang didambakan. Setelah identifikasi potensi dan kondisi pekerjaan, dan ternyata anda merasa pekerjaan saat ini kurang berarti, maka segeralah untuk mencari pekerjaan lain yang anda yakini mempunyai prospek yang bagus.

Menurut Richard leider, seorang konsultan karir dari Amerika Serikat, ada rumusan sederhana untuk mewujudkan rencana karir di masa depan secara mudah. Rumus yang dimilikinya adalah sebagai berikut.

Karir = T + 2P + E + V

Di mana T : Talent / Bakat, 2P : Passion dan Purpose, E : Environment, V : Vision

Untuk mengetahui arah karir dan profesi yang cocok untuk kita jalani di masa depan, mulailah mendeteksi apa saja kelebihan dan kelemahan yang kita miliki dengan menggunakan rumusan di atas.

Pelajari 2P yaitu Passion dan Purpose, atau keinginan dan tujuan anda dalam bekerja. Tanyakan pada diri sendiri apakah anda punya gairah atau keinginan yang kuat untuk menggapai karir tersebut dengan maksimal. Kemudian apakah anda juga punya tujuan dan arah yang jelas, agar pencapaian karir di masa depan tidak salah arah. Jika jawabannya adalah iya, maka 2P anda sudah terpenuhi.

Kemudian amati faktor E atau Environment (lingkungan) apakah cukup mendukung anda dalam mengembangkan kepribadian dan emosi. Lingkungan sekitar kita dapat berupa lingkungan keluarga, sekolah, atau tempat bermain. Anda bisa mengasah bakat dan minatnya sedemikian rupa sehingga dapat menggapai karir yang direncanakan jika lingkungan mendukung karena lingkungan sekitar menjadi tempat belajar dan aktualisasi diri. Pesan yang bisa diambil adalah pilihlah selalu lingkungan yang positif, sehingga kita tidak akan terjerumus ke dalam hal-hal yang justru akan dapat menghambat karir kita di masa depan.

Proses introspeksi berikutnya adalah dengan melihat V atau Vision yang berarti pandangan (visi). Hal ini terkait rencana dan tuuan jangka panjang anda. Apakah anda punya tujuan yang jelas dengan karir saat ini atau tidak. Untuk menciptakan sebuah visi yang baik, langkah pertama adalah menggali potensi diri dan membuat perencanaan bagaimana memanfaatkan potensi tersebut untuk meraih karir yang dicita-citakan.

Ada baiknya mulai sekarang anda mencoba evaluasi pekerjaan saat ini, apakah cocok atau tidak dengan tujuan akhir. Poin penting yang perlu diperhatikan adalah memahami apa yang diinginkan, dibutuhkan dan memilih pekerjaan sesuai kriteria.

3. Bagaimana Cara Meraih Tujuan Akhir Tersebut?
Rencana karir dalam satu, tiga dan lima tahun ke depan harus segera dijalankan. Berdasarkan susunan rencana di masa depan, mulai identifikasi langkah tindakan yang harus diambil. Pertimbangkan pengalaman dan keahlian yang dibutuhkan demi meraih target beberapa tahun ke depan.

Coba pikirkan bagaimana membentuk jaringan demi mendukung pencapaian tujuan anda tersebut, serta terus tambah latihan dan edukasi untuk membantu meraih tujuan akhir anda. Pikirkan keahlian apa yang harus disempurnakan, apakah kemampuan berkomunikasi, mengatur, mengorganisasi tim atau bahkan memotivasinya. Apa jenis sistem yang harus dibuat demi gapai tujuan akhir. Siapa yang bakal membantu anda tetap pada jalur meraih tujuan dan masih banyak lagi yang perlu anda terjemahkan secara lengkap demi kesuksesan anda meraih tujuan akhir anda

Ada baiknya mulai identifikasi setiap hambatan yang bakal dihadapi saat menjalani rencana karir anda kedepannya. Pikirkan cara untuk mengatasi atau menghindar jika memungkinkan. Luangkan beberapa saat untuk memikirkan semua cara menggapai tujuan akhir dan tuliskan semua ide di atas kertas untuk memudahkan melakukan evaluasi.

Coba pikirkan rencana jangka panjang selama lima tahun ke depan, lalu tulis lima tujuan utama, kemudian disertai dua atau tiga langkah tindakan pada masing-masing tujuan. Langkah selanjutnya yaitu memberitahukan rencana tersebut kepada teman atau sahabat untuk mendapat dukungan moral. Gunakan pendapat dan saran mereka sebagai bahan pertimbangan untuk mengubah pendirian.

Dengan memahami dan menjawab tiga pertanyaan sederhana tersebut, maka tidak akan sulit bagi anda dalam menyusun strategi untuk memetakan karir demi meraih tujuan.

5 Anak muda indonesia yang sukses jadi pengusaha

      Dibutuhkan waktu, tenaga dan uang untuk bisa menjadi seorang pengusaha sukses. Namun, lima pengusaha asal Indonesia ini tidak perlu menunggu tua untuk menggapainya.

Sukses menjadi pengusaha sejak muda memang sangat membanggakan. Berikut lima anak muda di Indonesia yang memulai usahanya sejak muda dan tanpa ragu, mereka pun sudah mencapai kesuksesan dan mencapai omzet hingga ratusan juta rupiah.
Ingin Jadi Pengusaha Muda Sukses, Simak Triknya di Sini

1. Nabila Samhana Bawazier

Anak muda asal Bogor ini menjual produk sepatu yang diberi bran NSBWZ (Nice Shoes Be Wonder Zhoe), pada awalnya Nabila yang biasa di sapa Abil ini menceritakan kebutuhan sepatu hingga memutuskan untuk custom made dan berubah menjadi bisnis sendiri.

Bisnis diawali dengan berjualan di instagram hingga kini berkembang dengan sangat baik dengan pendapatan sekitar Rp 60 juta setiap bulan dan memiliki outlet di Kota Bogor.

2. Hamzah Izzulhaq

Anak muda ini sudah sukses menjadi entrepreneur, Hamzah yang memiliki usaha franchise program bimbingan belajar ini sudah mempunyai 3 lisensi cabang dengan jumlah peserta rata-rata 200 orang tiap semesternya.

Hamzah yang masih menginjak umur 22 tahun ini dapat memperoleh omzet sekitar Rp 360 juta per semester. Selain itu juga, Hamzah telah resmi menjadi Direktur Utama CV Hanamasa Indonesia sejak 2011.

 3. Yasa Singgih

Anak muda kelahiran Bekasi 1995 ini, mempunyai usaha online shop yang menjual pakaian pria. Melalui sosial media ia menawarkan kaos dan sepatu yang dijualnya.

Saat ini omzet yang dikantonginya Rp 100 juta -Rp 150 juta juta per bulan, Yasa juga sering diminta untuk mengisi seminar bisnis.men Kini Yasa, mendirikan sebuah perusahaan bernama PT Paramita Singgih. Yasa memiliki local brand fashion terbaik di kalangan anak muda Indonesia yaitu Men's Republic.

4. Hafiza Elfira

Anak muda cantik ini adalah salah satu mahasiswi dari Universitas Indonesia dan menjadi salah satu menggawangi bakti sosial.

Hafiza mempekerjakan ibu-ibu penderita kista di daerah Sintala Banten, untuk menjahit manik-manik di jilbab yang ia jual. Dana dari hasil penjualannya untuk dana kesejahteraan mereka.

5. Febri Juanda

Febri Djuanda adalah salah satu entrepreneur dari Kota Bogor yang membuka cafe bernama Food Addict dan Yellow Trux. Febri yang menjalani bisnis kuliner sejak tahun 2012 ini, memiliki dua prinsip yang menjadi kunci kesuksesannya.

Menjadi pengusaha sukses selagi muda tentu menjadi impian banyak orang, fokuslah pada cita-cita dan mimpi Anda.

Railah mimpi Anda selagi anda mampu untuk mewujudkan mimpi tersebut, jangan memiliki rasa putus asa karena kesuksesan akan menghampiri Anda jika Anda tekun mewujudkannya.

Rabu, 17 Agustus 2016

Menemukanmu

Oleh : Indra Wibawa

Aku lemah,.
Aku lelah.,
Aku tak sanggup untuk bertahan,.
Mengharap hal tak pasti.,
bagiku ia masa lalu
Aku tak mau berlarut dalam kesedihan.,
Sampai akhirnya.,
Aku mengenalmu.,
Menyukaimu.,
Menyayangimu dan.,
Akhirnya aku "MENCINTAIMU"
Hembusan anginyang selalu hadir.,
Hadir tuk sampaikan.,
Rasa rindu akan hadirmu.,
Bulan tersenyum saat aku tau.,
Kau disana juga merindukanku.,
Bintang bersinar seakan.,
Menghantarkan ku tuk bersamamu.,
Menemanimu dalam gelapnya malam.,
Sayang.,.,,,,.,
Tuntun aku ketika aku terjatuh.,
Terluka.,
Sakit dan,.
Ketika aku menangis.,
Aku berharap kau selalu ada di sampingku.,
menemaniku saat aku dalam kondisi apapun.,
Sayang.,.,.,.,.
Aku tak sempurna namun kasihku sempurna.,.
Sayangi aku dengan Tulus.,.
Setulus aku menyayangimu.,
Jangan buat aku pelampiasanmu.,.
"Karena Aku Mencintaimu"

Untukmu.

Senin, 29 September 2014

Cara menjadi Pria Sejati


Lelaki sejati merupakan pria yang tangguh dan kuat dalam menghadapi masalah. Lelaki pantang menyerah untuk mendapatkan apapun, karena lelaki akan memimpin keluarga sesaat setelah menikah. Sehingga lelaki itu seharusnya bisa menjadi panutan bagi perempuan. Lelaki sejati akan menghabiskan waktunya untuk bekerja demi perempuan yang dicintainya, sehingga hal ini menjadikan pandangan bagi perempuan untuk memilih siapa yang dapat memimpin calon keluarganya nanti.

Dimata perempuan, lelaki itu bisa mengubah apa saja sehingga perempuan selalu jatuh cinta kepada lelaki karena pengorbanannya. Perempuan menyukai lelaki yang melindungi harkat dan martabat perempuan, sehingga mereka lebih sering mencintai lelaki yang bisa diandalkan dan berkorban demi perempuan.

Ketika perempuan senang terhadap lelaki yang baik mereka akan merasakan getaran cinta, sehingga lelaki yang diinginkan akan tau bahwa perempuan tersebut menyukainya. Namun cara menjadi lelaki sejati dimata perempuan tidak dengan mudah begitu saja. Perempuan akan lebih memilih pria yang dapat mencintainya sepenuh hati dan tanpa ada gangguan dari siapapun.

Terkadang seorang perempuan lebih menyukai laki - laki yang lemah lembut, periang, bisa menentramkan jiwa, selalu tersenyum dan bisa mengatur moodnya. Tergantung dari situasi yang dirasakan seorang perempuan akan menyukai sesuatu hal yang menjadi favoritnya dari seorang lelaki. Sehingga perempuan akan jatuh cinta sepenuhnya saat lelaki mengatakan cinta kepadanya dengan suasana yang romantis.

Lelaki yang baik terkadang disukai perempuan dikarenakan sifatnya yang pendiam, misterius, dan sulit ditebak. Perempuan akan mencari sebagian besar hidup seorang lelaki yang memiliki kriteria tersebut hingga mendapatkannya. Sehingga hal ini dapat membantu laki - laki untuk mendapatkan perempuan yang diinginkan.

Dengan mengikuti alur cerita dan dengan apa adanya seorang perempuan melihat lelaki itu bisa mengisahkan masa lalu, masa depan ataupun sekarang. Hal tersebut bisa membuat perempuan mengerti dan memahami arti tentang lelaki sejati.

Cara menjadi lelaki sejati dimata pria bisa dilihat dari beberapa kriteria berikut ini :

1. Mendapatkan Jati Diri

Kemungkinan setelah umur yang bisa dikatakan mendapatkan jati diri adalah usia 18-22. Karena diusia tersebutlah usia normah yang bisa menyebabkan pendewasaan dalam berpikir seseorang. Laki - laki akan cenderung lebih lambat dalam proses berpikir dewasa daripada perempuan. Sehingga banyak perempuan yang menikah diusia muda dikarenakan sudah matang dalam memikirkan masa depannya.

Dimata perempuan sendiri lelaki yang sudah memiliki jati diri bisa dikatakan memiliki jati diri dan mendapatkan gelar pria sejati dari seorang perempuan. Karena cara berpikir dan pendewasaan dalam menghadapi masalah sudah sangat matang dan hal ini dianggap pantas lelaki dijuluki sebagai pria sejati oleh perempuan.

2. Dewasa Dalam Berpikir

Laki - laki itu bisa berpikir dewasa ketika mendapatkan suatu masalah besar, hal ini sudah naluri alami dari setiap pria yang akan disebut sebagai pria sejati yang memimpin keluarga. Sehingga perempuan akan lebih menyukai pendewasaan dari seroang lelaki dengan perubahan yang dimilikinya.

3. Selalu Merasa Senang

Seorang lelaki walaupun ditimpa masalah seberat apapun mereka akan selalu merasa senang dihadapan perempuan. Hal ini adalah suatu cara dimana perempuan bisa menyebutnya pria sejati. Dan rasa senang itu akan menularkan kepada perempuan yang didekati lelaki tersebut, sehingga perasaan seorang pria menjadi berubah dengan mood positif.

4. Sabar

Kesabaran itu lebih cenderung dimiliki oleh seorang pria, sehingga mereka selalu disebut pria sejati karena mereka mengerti bahwa dengan rasa sabat akan menghasilkan perubahan yang baik bagi dirinya. Sehingga perempuan juga akan sangat menghargai pria yang memiliki rasa sabar.

5. Pantang Menyerah

Seorang pria dikenal dengan orang yang pantang menyerah dalam menghadapi apapun. Hal ini adalah kebanggan dari seorang perempuan terhadap pria. Karena dengan pantang menyerah dimiliki lelaki jantan, maka pria sejati itu akan disebutkan dengan cepat. Ketika lelaki berusaha dengan sekuat tenaga dan pantang menyerah dalam menghadapi apapun, pria tersebut akan dicap sebagai pria sejati oleh perempuan.

6. Menghargai Sesama

Wanita menyukai hal yang menghargai orang lain, sehingga hal inilah yang bisa menyebabkan seorang pria bisa berkenalan dengan wanita hanya dengan menghargai sesamanya. Dan perempuan tersebut akan menjadikan dirinya pria sejati yang memiliki panutan yang baik untuk masa depannya.

7. Tidak Mudah Emosi

Pria sejati memang sudah terbukti tidak pernah emosi terlalu tinggi. Mereka menggunakan akal dan pikirannya untuk memikirkan masa depan yang lebih baik, sehingga perempuan akan menganggapnya sendiri bahwa pria sejati adalah pria dengan kesabaran yang tinggi.

Dalam mendapatkan seorang wanita maka sebaiknya menggunakan tehnik khusus yang bisa menyebabkan wanita lebih mencintai orang yang berada didekatnya. Hal ini mengakibatkan perubahan lingkungan dan fisik seseorang dalam merubah kebiasaan menjadi positif sehingga perempuan bisa menganggap pria sebagai lelaki sejati.

Tips Menjaga Wibawa

Wibawa adalah nilai dari seseorang yang dilihat secara intrinsik yang berhubungan dengan harga diri,martabat/dan nama baik. Wibawa kudu dan wajib dimiliki oleh setiap orang,apa lagi buat kamu para pria pria yang nuantinya akan menjadi pemimpin buat keluarganya. Mau tau caranya?yu...!


1.Tenang,tetap tenang dalam situasi apapun agar orang lain menghargai atas kesabaran kita
2.Tegas, tidak berarti harus galak tetapi memiliki prinsip yang kuat dan konsekuen dengan begitu orang lain akan segan dengan tindakan kita
3. Baik, baiklah kepada semua orang tanpa batasan umur dan golongan agar orang lain segan terhadap keramahan kita
4. Pintar, dengan begitu orang lain akan hormat dengan kepintaran kita
5. lkhlas, lakukan setiap tindakan dan pertolongan dengan ikhlas dengan begitu orang lain akan menghargai ketulusan kita
6. Panutan, jadilah yang pertama dalam melakukan hal apapun sebelum kita menganjurkanya kepada orang lain,dengan begitu orang lain akan senang dengan saran saran kita.

Nah sobat,coba kita renungkan semua hal hal kecil seperti yang d atas tuch merupakan sebagian kecil sifat yang dicontohkan oleh idola kita Nabi Muhammad SAW, mau dunk di akui sebagai umatnya?makanaya yuk sama sama kita berusaha.

Pria Sejati dalam Islam


Orang yang kuat bukanlah seseorang yang kuat dalam bergulat, melainkan seseorang yang dapat mengendalikan dirinya ketika marah. (Sahih Bukhari)

Umar R.A. adalah lelaki sejati. Ibn Mas’ud R.A. berkata dalam hadist sahih Tirmidzi: “Kita tidak pernah menjadi terhormat dan kuat, kecuali sejak Umar masuk Islam.

Dan karena inilah, Rasulullah S.A.W. berdo’a kepada Allah S.W.T.

“Ya Allah, buatlah Islam lebih kuat dengan berimannya salah satu dari kedua orang ini, yaitu Umar dan Abu Jahal.”

Umar bin Khatab adalah pria yang tinggi. Para sahabat berkata karena saking tingginya, sampai-sampai jika dia berjalan dalam keramaian, maka kalian dapat melihatnya. Kepalanya tidak sepenuhnya botak, tapi hampir botak. Tubuhnya kuat dan kekar. Para wanita dan setan akan berlari menjauh jika Umar datang. 

Ketika Umar masuk Islam, dia mandi, shalat, kemudian ke Ka’bah dan melakukan thawaf. Dalam riwayat Ibn Athir, Umar R.A. berkata “Jika ada di antara kalian yang ingin membuat ibunya menangis, yang ingin meyatimkan anak-anaknya, yang ingin menjandakan istrinya, maka biarkan dia mengikutiku ke belakang lembah ini, ikuti aku jika kau berani!” Inilah karakteristik Umar.

Saudara/saudariku, Umar bukan manusia super, tapi dia punya kekuatan karakter dan keimanan. Dan inilah pria sejati yang sesungguhnya. Sifat inilah yang telah hilang dari umat kita. Ada sekitar 1,5 milyar laki-laki di dunia sekarang, siapa saja lelaki sejati di antara mereka? Tunjukkan padaku, AKU INGIN MELIHATNYA! Karena melihat mereka, berbicara kepada mereka, dan berada di sisi mereka adalah ibadah kepada Allah S.W.T.

karena sesungguhnya agama ini tidak diturunkan kecuali kepada pria seperti Muhammad S.A.W., Umar R.A, dan orang-orang yang seperti mereka.

Saudara/saudariku, Ketika Khalid ibn Walid berhasil mengepung kota Hira untuk menaklukkanna, sedangkan Hira adalah salah satu kota dengan benteng tertangguh pada masa itu. Dia mengirim utusan kepada Abu Bakar dan menulis “Wahai Abu Bakar, aku butuh pasukan tambahan.” Coba tebak apa yang Abu Bakar lakukan? Abu Bakar hanya mengirim satu orang, yaitu Qaqa’ ibn Amir Al-Tamimi. Ada perbedaan pendapat di antara para ulama apakah Qaqa seorang sahabat atau bukan, pendapat yang benar adalah dia bukan sahabat. Qaqa' ibn Amir  Al-Tamimi adalah seorang tabi’in seperti yang disebutkan Al-Baghawi dalam Asad Al-Gaba. Wallahu'alam.

Saudara/saudari Muslimku, jika seorang jendral terhebat di muka bumi mengirim sebuah pesan kepada komandannya dan berkata “Aku butuh bantuan”, dan satu-satunya bantuan yang mereka kirimkan hanyalah satu orang, apa yang akan dia katakan? Mungkin dia akan berkata “Orang ini gila! Kita tidak bisa memenangkan perang hanya dengan satu orang!” Tapi Abu Bakar menulis dalam surat itu “Aku mengirimkan kepadamu yang setara dengan 1.000 orang! Suara Qaqa’ ibn Amir Al-Tamimi lebih baik daripada seribu orang.” Subhanallah!

Pada kejadian lainnya, ketika Amr ibn Al As sedang menaklukkan Mesir di zaman Umar ibn Khatab R.A., dia berkata “Wahai Umar, aku butuh bantuan!”

Kemudian Umar membalasnya “Aku mengirimkanmu 4.000 orang.” Tapi berapa banyak yang dia kirimkan? Hanya 4 orang! Dia mengirim Miqdad, Muslimah, Zubair, dan Ubaidah ibn As Samit. Dan Umar menulis dalam suratnya “Aku mengirimkanmu yang setara dengan 4.000 orang.”

Saudara/saudariku, kita membicarakan tentang pria sejati. Bagaimana mungkin seorang pria bisa setara dengan 1.000 orang? Dan di antara para pembaca yang laki-laki, jika kalian tidak merasa malu atau marah dalam hati kalian, maka ada yang salah dengan diri kalian.

Saudara/saudariku dalam Islam, pria sejati benar-benar langka bagaikan garam yang tertabur di dalam makanan. Dan itulah mengapa Rasulullah S.A.W. bersabda dalam Sahih Bukhari:

“Pria sejati begitu langka bagaikan unta tunggangan di antara ratusan unta.” 

Seperti kalian ketahui, di Arab terdapat banyak unta, tapi tidak semuanya cocok sebagai tunggangan. Kebanyakan unta hanya bisa untuk diambil daging dan susunya dan hanya sebagian unta yang dapat ditunggangi, karena hampir semuanya begitu liar. Jadi Rasulullah S.A.W. mengumpamakan bahwa pria sejati begitu langka bagaikan seekor unta tunggangan di antara lautan unta.

Saudara/saudariku, tidak hanya di zaman para sahabat, tapi juga di masa setelahnya kita menemukan contoh seorang pria sejati. Apakah kalian tahu tentang Tariq bin Ziyad? Tariq bin Ziyad adalah jenderal Islam yang hebat. Dia mendarat di pesisir pantai Eropa dengan 12.000 pasukan. Raja Roderick yang merupakan raja Spanyol di masa itu melawan Tariq bin Ziyad dengan 100.000 pasukan Kristen. Apakah kalian tahu apa yang dilakukan Tariq bin Ziyad setelahnya? Dia berseru kepada pasukannya “Wahai pasukanku! Bakarlah semua perahu kita!” Jadi semua perahu yang digunakan untuk transportasi dibakar. 

Kemudian dia memberitahu para pasukannya “Wahai pasukanku, jadi ada pilihan antara mati tenggelam atau mati dalam meraih kemenangan di depan kita. Tentukan pilihanmu!”

Lihatlah jiwa lelakinya, bukankah ini menakjubkan, 12.000 melawan 100.000 pasukan? Ini sangat menakjubkan.

Dan yang terjadi adalah Tariq bin Ziyad dengan rahmat Allah berhasil mengalahkan pasukan Kristen. Dia dan pasukannya berhasil menaklukkan Spanyol, Prancis, sebagian besar Sicillia, dan terus merangsek jauh ke dalam wilayah Eropa, sampai ke Yugoslavia, Macedonia, dan sebagainya dimana sekarang banyak umat muslim disana.

Dan pahamilah sepenuhnya bahwa para pria sebenarnya punya banyak energi, potensi kita hanya dibatasi pikiran, iman, dan tujuan kita yang lemah. Kita tidak memahami kemampuan yang diberikan Allah S.W.T. kepada kita. Padahal sesungguhnya kita juga bisa menjadi lelaki sejati.

Di zaman sekarang, ketika ingin membuktikan jiwa lelaki, apa yang para pria lakukan? Menampar wanita. Kita begitu sering mendengar penganiayaan terhadap wanita dan mereka pikir inilah tanda jiwa lelaki. Mereka pikir punya otot yang kekar adalah tanda-tanda pria sejati, atau punya mobil yang mewah dan kebut-kebutan di jalan, mempunyai jas yang bagus, atau seiring bertambahnya umur, maka seseorang menjadi lelaki sejati. Sebenarnya itu semua bukan tanda-tanda lelaki sejati.

Diriwayatkan oleh Bukhari masa ketika Abdullah ibn Zubair masih anak kecil. Pada suatu hari, dia sedang bermain dengan teman-temannya. Kemudian Umar melewati mereka, jadi anak-anak yang lain ketakutan dan berlari menjauh, karena orang-orang menjadi takut ketika melihat Umar. Tapi Abdullah ibn Zubair tetap di tempatnya. Lalu Umar menghampirinya dan berkata “Hey, kenapa kau tidak berlari menjauh?” Dia menjawab “Ya Amirul Mukminin, aku tidak melakukan kesalahan apapun, dan jalannya cukup lebar bagiku dan bagimu, jadi lewat saja.”

Subhanallah, bahkan anak kecil punya jiwa lelaki, dan inilah mengapa Abdullah ibn Zubair menjadi khalifah selama 9 tahun setelah wafatnya Yazid.

Subhanallah, saudara/saudariku dalam Islam, lihatlah jiwa lelaki yang mereka miliki. Semoga para lelaki dari umat ini juga punya semangat dalam menjalani kehidupan dan mempunyai jiwa lelaki seperti mereka. Aamiin.